Detail Aspirasi
(video) Hati-hati, Pelebaran Jl RS Fatmawati Belum Rampung
Proyek pelebaran ruas Jalan RS Fatmawati yang dilakukan sebagai persiapan pembangunan jalur Mass Rapid Transit (MRT) hingga kini belum rampung sepenuhnya. Setelah berjalan hampir 5 bulan lamanya, proyek pelebaran jalan tersebut masih menyisakan sejumlah pekerjaan yang belum tuntas sehinga dapat membahayakan para pengguna Jalan. Pantauan beritajakarta.com Jumat (16/11), di ruas Jalan RS Fatmawati dari arah Cipete menuju Jalan TB Simatupang terdapat sejumlah kerusakan yang sewaktu-waktu bisa membahayakan pengguna jalan. Salah satunya kondisi aspal yang bergelombang di depan Pasar Cipete hingga persimpangan ITC Fatmawati. Selain itu juga terdapat banyak beton penutup saluran air yang tidak rata dengan jalan. Bahkan keberadaan sejumlah tiang dan tumpukan batu di bahu jalan juga dianggap sangat membahayakn pengguna jalan terlebih di malam hari.
Lampiran Video:
- 14-Dec-2017
Kartu Keluarga Belum Selesai Pembuatannya
- 28-Nov-2017
Perekaman E-KTP di Kec. Pulo Gadung
- 27-Nov-2017
E-ktp Sudah Lebih 2 Tahun Belum Selesai
- 27-Nov-2017
Rekam E-ktp Sejak 2 Tahun Belum Selesai
- 24-Nov-2017
E-ktp Belum Jadi Sejak September 2016
- 24-Nov-2017
E-ktp Belum Jadi Selama Bertahun-tahun