Detail Aspirasi

28 Oct 2013

Perilaku Kurang Baik Staf Kebersihan DKI Jakarta

Pagi, saya pagi ini, 28 oktober 2013 sekitar pukul 07.30 WIB. Tepat di perempatan lampu merah Senen ( ke arah RS gatot subrotpo), Jakarta. Hanya melihat dari jauh sebuah aksi yg mengkagetkan. Terjadi senggol sedikit antara Metromini dan Motor Pick Up Yg Dibelakangnya penuh dengan pekerja2 memakai baju oranye (Motor yg dibelakangnya di modif pick up dengan nama Dinas Kebersihan) . Hal tersebut cukup berbahaya karena supir tidak menggunakan helm sama sekali dan orang2 dibelakangnya duduk di pinggir pick up yg membahayakan.
Motor tersebut memang memotong jalan sembarangan dan bersenggolan dengan metromini yg berjalan pelan, alhasil pekerja2 tersebut turun dan bertindak anarkisme dengan menghancurkan kaca metromini dan menonjok supir metromini tersebut. Dan langsung meninggalkan lokasi. Hal ini sangat membuat resah dan macet . Seharusnya itu tidak terjadi sampai seperti itu.
 
Saya menyarankan agar diberi tindakan tegas dengan oknum yg berprilaku seperti itu , Untuk plat motor tersebut, plat bagian belakangnya dicopot . Tetapi sempat saya melihat (sesuai ingatan saya, tidak tau tepat atau tidak) B 6269 TOB . 
 
Saya rasa mohon segera di beri tindakan pekerja2 seperti itu. Terimakasih.

Muhammad Rizqi