Detail Aspirasi

05 Sep 2016

Kemacetan di Kebon Jeruk

Kepada Yth,

Pemprov DKI Jakarta

 

Saya warga Jakarta yang setiap hari melewati Pertigaan Relasi (Kebon Jeruk) Jakarta Barat. 

Pertigaan ini selalu macet sepanjang hari, dan lampu merah (traffic light) nya menurut saya sudah tidak efektif.

 

Saya mengusulkan agar pertigaan ini ditutup saja, seperti perempatan Kostrad (Arteri Pondok Indah).

 

Dengan ditutupnya Pertigaan Relasi ini, ada beberapa keuntungan yang didapat:

1. Tidak perlu ada petugas berjaga di pertigaan tersebut.

2. Jalur busway disekitar daerah tersebut bisa lebih steril.

3. Meminimalkan kendaraan roda dua yang sering melawan arus, terutama di kolong jembatan tol Jalan Arjuna Selatan.

 

Perubahan arus lalu lintas yang terjadi:

1. Kendaraan dari Jalan Lapangan Bola yang hendak belok kanan menuju arah Permata Hijau, harus belok kiri dan berputar balik di kolong jembatan tol Jalan Arjuna Selatan.

2. Kendaraan dari Jalan Panjang (dari arah Green Garden) yang ingin belok kanan menuju Jalan Lapangan Bola harus lurus dan berputar balik di putaran (u-turn) dekat Restoran Sarang Oci. 

 

Saya percaya usulan saya dapat membawa mengurangi kepadatan di sekitar Pertigaan Relasi.

Semoga dapat direalisasikan.

 

Demikian saya sampaikan.

Terima kasih.

 

Jerry Narendra

Jerry Narendra