Detail Aspirasi

27 Jan 2017

KTP Bermasalah NIK:2171036111900001

Salam Hormat Bpk/Ibu,
 
Saya yang beridentitas atas:
Nama: Fitri Manjasari
NIK: [No Telp dirahasiakan]
Kota: Batam, Kec, Sekupang.
Dengan ini saya menyampaikan bahwasanya saya sedang dalam proses pengurusan perpanjangan KTP, Sampai saat ini saya tidak dapat melanjutkan proses perpanjangan KTP karena dokumen data record sebelumnya terdapat beberapa yaitu saat penganbilan foto memakai kontak lensa sehingga data yang sudah terekod ditindak lanjuti ke Dinas Kependudukan BATAM dan akan diproses ke Dinas Kependudukan Jakarta Pusat. Informasi yang saya dapatkan dari Disduk Batam data KTP saya harus melakukan penghapusan dan melakukan mendataan ulang, yang akan dilakukan oleh Disduk Jakarta pusat. Tapi sampai saat ini saya belum mendapatkan feedback apakah KTP saya dapat diproses ketahap berikutnya atau belum dan semua dokument saya telah ajukan dalam bentuk pengurusan perpanjangan KTP pada bulan September 2016 lengkap sesuai prosedur tetapi belum mendapatkan informasi tersebut.
 
Mohon bantuan Bpk/ibu dalam proses pengurusan perpanjangan KTP dan informasinya apakah saya sudah bisa melakukan pengurusan ke kantor camat setempat.
 
 
Salam Hormat,
Fitri Manjasari

 

Fitri

Respon SKPD Terkait

Kepada  Yth. Fitri

Terima kasih atas infoirmasi yang diberikan

Sehubungan dengan informasi ini kami sampaikan bahwa untuk proses perekaman dan pencetakan dapat dilakukan di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Provinsi DKi Jakarta. Jl. S. Parman No. 7, sesuai dengan Peraturan Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia Nomor 8 Tahun2016 Tentang Perubahan Kedua Atas Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 9 Tahun 2011 Tentang Pedoman Penerbitan Kartu Tanda Penduduk Berbasis Nomor Induk Kependudukan Secara Nasional. Namun karena data harus dilakukan perbaikan karena hal tersebut harus menghubungi dukcapil daerah karena Dinas Kependudukan dean Pencatatan Sipil Provinsi DKI Jakarta tidak dapat melakukannnya.

Demikian informawsi yang dapat disampaikan

Terima Kasih

Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil DKI Jakarta (27 Jan 2017)