- Aspirasi
- Komunikasi dan Informatika
Aspirasi dalam Kategori Komunikasi dan Informatika
- 20-Feb-2014
Facebook : PEMBANGUNAN/ PENGERJAAN TIANG BTS YANG MENGGANGGU WARGA
-
Kepada YTH
Gubernur DKI Jakarta
Ir. H. Joko Widodo
Di
Tempat
Dengan hormat,
Sehubungan dengan adanya pembangunan Tiang Pemancar Base Transceiver Station (BTS) di wilayah kami di Jl. Joglo Baru Blok B RT.05/ 06 Kel. Joglo Kec. Kembangan Jakarta Barat, bersama ini kami sampaikan penolakan pembangunan/ pengerjaan maupun pengoperasian tiang tersebut karena membahayakan dan meresahkan warga sekitar.
Tiang Pemancar BTS tersebut dibangun di lingkungan pemukiman warga yang akan berdampak bagi keselamatan maupun keamanan warga, baik secara langsung maupun tidak langsung dengan radiasi sinyal maupun bahaya tiang jika terjatuh menimpa rumah warga. Perlu diketahui anak-anak kami juga sering bermain disekitar lokasi dan kami takutkan akan bahaya lainnya yang kami tidak ketahui.
Untuk diketahui awal mula warga diberitahukan akan dibangun tiang pemancar hanya sebesar tiang listrik namun dalam pelaksanaanya tiang tersebut berdiameter 1 (satu) meter dengan ketinggian 32 (tiga puluh dua) meter. Warga juga diminta tanda tangan dengan dalih diperuntukan sebagai data kelurahan namun dalam kenyataannya tanda tangan warga tersebut dipergunakan untuk mengurus izin tersebut. Pembangunan tiang tersebut sudah berjalan lebih kurang 3 (tiga) bulan lamanya hingga saat ini sudah berdiri tiang BTS tersebut dan dalam proses pemasangan instalansinya.
Dalam pelaksanaannya pihak pembangun BTS tersebut jika ditanyakan izinnya oleh warga tidak dapat memperlihatkannya dengan dalih sedang dalam pengurusannya. Kami menduga adanya keterlibatan dari pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab akan hal ini.
Bahwa dengan hal tersebut diatas kami memohon Kebijaksanaan kepada Gubernur DKI Jakarta Ir. H. Joko Widodo untuk membantu keresahan warga yang merasa telah ditipu dan keamanan warga terganggu, untuk segera mengambil kebijakan menghentikan pembangunan tiang BTS tersebut. Dengan ini kami lampirkan tanda tangan warga atas penolakan pembangunan tiang BTS tersebut (data terlampir). Atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih.
Hormat kami
Warga RT.005/ 06 Kel. Joglo Kembangan Jakarta barat
FOTO TIANG PEMANCAR BASE TRANSCEIVER STATION (BTS) DI JL. JOGLO BARU RT. 005/ 06 KEL. JOGLO KEMBANGAN JAKARTA BARAT
PEMBANGUNAN/ PENGERJAAN TIANG BTS HINGGA MALAM HARI MENGGANGGU WARGA
- 20-Feb-2014
Penolakan Pembangunan BTS di Jalan Joglo Baru
-
Kepada YTH
Gubernur DKI Jakarta
Ir. H. Joko Widodo
Di
Tempat
Dengan hormat,
Sehubungan dengan adanya pembangunan Tiang Pemancar Base Transceiver Station (BTS) di wilayah kami di Jl. Joglo Baru Blok B RT.05/ 06 Kel. Joglo Kec. Kembangan Jakarta Barat, bersama ini kami sampaikan penolakan pembangunan/ pengerjaan maupun pengoperasian tiang tersebut karena membahayakan dan meresahkan warga sekitar.
Tiang Pemancar BTS tersebut dibangun di lingkungan pemukiman warga yang akan berdampak bagi keselamatan maupun keamanan warga, baik secara langsung maupun tidak langsung dengan radiasi sinyal maupun bahaya tiang jika terjatuh menimpa rumah warga. Perlu diketahui anak-anak kami juga sering bermain disekitar lokasi dan kami takutkan akan bahaya lainnya yang kami tidak ketahui.
Untuk diketahui awal mula warga diberitahukan akan dibangun tiang pemancar hanya sebesar tiang listrik namun dalam pelaksanaanya tiang tersebut berdiameter 1 (satu) meter dengan ketinggian 32 (tiga puluh dua) meter. Warga juga diminta tanda tangan dengan dalih diperuntukan sebagai data kelurahan namun dalam kenyataannya tanda tangan warga tersebut dipergunakan untuk mengurus izin tersebut. Pembangunan tiang tersebut sudah berjalan lebih kurang 3 (tiga) bulan lamanya hingga saat ini sudah berdiri tiang BTS tersebut dan dalam proses pemasangan instalansinya.
Dalam pelaksanaannya pihak pembangun BTS tersebut jika ditanyakan izinnya oleh warga tidak dapat memperlihatkannya dengan dalih sedang dalam pengurusannya. Kami menduga adanya keterlibatan dari pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab akan hal ini.
Bahwa dengan hal tersebut diatas kami memohon Kebijaksanaan kepada Gubernur DKI Jakarta Ir. H. Joko Widodo untuk membantu keresahan warga yang merasa telah ditipu dan keamanan warga terganggu, untuk segera mengambil kebijakan menghentikan pembangunan tiang BTS tersebut. Dengan ini kami lampirkan tanda tangan warga atas penolakan pembangunan tiang BTS tersebut (data terlampir). Atas perhatiannya kami ucapkan terima kasih.
Hormat kami
Warga RT.005/ 06 Kel. Joglo Kembangan Jakarta barat
- 19-Feb-2014
Penolakan Pembangunan Tower di Condet
-
Kepada Yth. Pemprov DKI Jakarta
Assalamu'alaikum wr.wb , maaf sebelumnya jika saya mungkin salah ataupun mengadukan hal ini tidak pada tempatnya , disini saya salah satu warga condet jakarta timur yg berada di jl.kayumanis Gg.AMD XXVIII rt.004 rw.05 sedang berupaya melakukan penolakan terhadap pembangunan tower di tengah pemukiman tempat tinggal saya , sebelumnya dari pihak RT setempat memank sudah meminta persetujuan kepada warga diareal tower radius 30m , tapi tidak semua warga menyetujuinya ,dan termasuk saya sudah melakukan penolakan langsung kepada RT setempat namun dari pihak RT tidak di hiraukan , dan pembangunan tower pun tetap dilaksanakan , mohon dalam hal ini agar dilakukan penyelidikan , karna kemungkinan adanya kecurangan kecurangan dari pihak RT dan pihak pihak terkait , saya disini hanya orang awam , saya mmbutuhkan informasi dan pengadilan karna saya merasa areal tempat tinggal saya mnjadi tidak nyaman dengan adanya tower tersebut !! Terimakasih mohon agar ditindak lanjuti ..
- 19-Feb-2014
Permohonan Pembatalan Pembangunan BTS
-
Kepada Yth. Pemprov DKI Jakarta
Untuk meninjau kembali Pembangunan BTS oleh PT BIT diwilayah kami yang
mana terletak di lingkungan RT 006 dan 016 RW 06 Kel. Pondok Bambu
Kec. Duren Sawit Jakarta Timur.
1. PT. BIT tdk bersosialisasi dengan warga tsb diatas maupun
pemberitahuan secara lisan maupun tertulis dan saat ini dalam tahap
penyelesaian pondasi.
2. Pembangunan BTS tsb sangat berdekatan dgn Sekolah SMPN 202 dan
Mushola An Nur.
3. Sangat dekat dgn Jaringan Kabel Listrik dsn Telepon
Demikian pengajuan permohonan pembatalan pemabngunan BTS kami dan
harapan kami semoga Bapak Gubernur mengabulkan dan kami menunggu kabar
selanjutnya serta terima kasih.
Jakarta, 30 Januari 2014
- 18-Feb-2014
Twitter: Kinerja Kantor Kelurahan Cengkareng Lambat
-
Gile Pelayanan di Kel.Durikosambi,kec.cengkareng Jakbar lama banget masa mngurus surat keterangan skck aja berjam2 @jokowi_do2 @jakartagoid
ada ibu2 tua yg ingin mengurus surat Ket.kematian suaminya dr pagi blom dilayani smpe siang di Kel.Durikosambi Kec.Cengkareng @jakartagoid
Anjas Ardiansyah @AnjasArt 24m
Klo mengurus surat keterangan di kel.Durikosambi Kec.Cengkareng mesti pake calo biar cepet,trus ngasih duit 50ribu...gile @jakartagoid
- 18-Feb-2014
Twitter: Air Palyja Dua Hari Mati
-
@jakartagoid P'Jokowi & P'Ahok mohon bantuan utk ambil alih Palyja..mati air sdh 2 hari pelayanannya amat buruk,info web tdk akurat
- 18-Feb-2014
Twitter: Cara Pengunduran Diri Peserta Lulus CPNS
-
@jakartagoid min, saya mau tanya terkait pengunduran diri sbg peserta yg lulus cpns dki,surat pngunduran saya apakah bs dikirim via pos?thx
- 17-Feb-2014
Twitter: Sediakan Parkir Sepeda di Stasiun
-
@jakartagoid sediakan parkir sepeda di stasiun2 kereta, supaya kami bisa bersepda ke kantor
- 17-Feb-2014
Twitter: Usulan Gambar Billboard Jalan
-
bgmn jika billboard2 besar yg dilampu merah itu bergambar spt ini pic.twitter.com/2hp2aqoC1R supaya motor sadar engga nyerobot. cc @jakartagoid
- 14-Feb-2014
Twitter: Surat Gubernur Tentang Solusi Rekayasa Kemacetan
-
@jakartagoid, saya pernah mengirim surat untuk gubernur tentang solusi rekayasa untuk kemcetan tapi dikembalikan lagi?