Aspirasi dalam Kategori Perhubungan

  • (video) Angkutan Umum Tak Representatif Masih Beroperasi
  • Meningkatnya jumlah pengguna kendaraan pribadi di Jakarta, salah satunya disebabkan oleh banayaknya angkutan umum yang belum bisa memberikan rasa aman dan nyaman. Demi mengejar pendapatan sejumlah angkutan umum yang dalam kondisi tak laik jalan pun nekat beroperasi. Pantauan beritajakarta.com, Rabu (19/12), di Terminal Blok M, Jakarta Selatan, masih banyak angkutan umum baik Kopaja maupun Metromini yang tidak representatif. Kondisi ini pun mendapat perhatian serius Gubernur DKI Jakarta Jokowi yang akan segera melakukan peremajaan angkutan umum tidak terkecuali bus Transjakarta.

  • Pasar Kramat Jati Selalu Macet
  • Pak, tolong pasar kramat jati selalu macet akibat pedagang kaki lima, apa lagi kalau sore penuh pedagang dan gerobak2..tolong ditertibkan.

    pengirim : Slamet Mame

  • Parkir liar sumber kemacetan Jakarta
  • Yth. Pemprov DKI Jakarta dan SKPD perhubungan diharapkan perhatian dan tindak lanjutnya atas kondisi lalu lintas di Jl. Jatinegara Timur 1 Rawabunga, Jakarta Timur, yang kerap mengalami kemacetan oleh karena maraknya parkir liar.

  • Transpotasi massal harus di perbaiki
  • Yth. Pemprov DKI Jakarta dan SKPD Perhubungan diharapkan perhatian dan tindak lanjutnya atas kondisi transportasi massal di Ibukota Jakarta yang kian hari semakin diliputi oleh berbagai permasalahan.

  • 609 - Gebrakan Kemacetan
  • selamat pagi jkrt baru,dgn niat dan komitmen brsama insyaalloh bs terurai kmctan di ibukota(prtspasi dan dukungan publiklah yg dihrpkan)ini br yg nmnya"gebrakan"radikal"lmpatan besar"smga brhasil(ravi kalideres)

     

    Pengirim : [No Telp dirahasiakan]

  • Saran Mengatasi Kemacetan Jakarta
  • Yth. Humas DKI Jakarta. Saya ingin memberi saran untuk mengatasi masalah kemacetan di kota Jakarta. Saran saya adalah perbaiki fasilitas halte busway. Teritisan atap busway dibuat lebih panjang sehingga pengguna halte tidak terkena air hujan saat hujan deras. Bila dimungkinkan, setiap halte juga diberi kipas angin. Selanjutnya perbanyak bus transjakarta dan pertegas penggunaan jalur busway. Trims
    pengirim : Teddie Halim
  • Jalan Manggrai di tutup
  • Yth. Pemprov DKI Jakarta dan SKPD Perhubungan diharapkan perhatian dan tindak lanjutnya atas kondisi jalan di wilayah Manggarai, Jakarta Selatan yang sering disalah gunakan oleh masyarakat setempat dengan berbagai alasan.

  • Pohon - pohon di sisi jalan mulai mengganggu
  • Yth. Pemprov DKI Jakarta dan SKPD Pertamanan dan Pemakaman diharapkan perhatian dan tindak lanjutnya atas kondisi pepohonan di jalan – jalan Ibukota Jakarta yang sudah mulai mengganggu para pengguna jalan.