Detail Aspirasi

23 Apr 2013

Keluhan masalah transportasi

Berikut adalah permasalahan keamanan transportasi kendaraan umum di Jakarta:
 
1. Bianglala Patas 44 (Cileduk-Senen)
 - perlakuan kenek dan supir patas yg tdk sopan (kurang ajar) seperti memaki penumpang, menjejal-jejal penumpang,
 - mengoper penumpang seenaknya setengah perjalanan
 - kondisi patas yg tidak laik (tdk Ada lampi waktu hari sdh gelap, AC tidak menyala, pernah terbakar)
 - masih adanya preman dlm patas, mengancam dan melecehkan penumpang (hari ini saya mengalami ancaman dr preman). . 
 Saran:
 -  Ada pengawas dan aparat keamanan on-board utk memonitor crew patas dan kondisi patas
 - Ada patas husus wanita, dg kenek wanita
2. Busway (Blok M - Kota):
 - Ada beberapa pengemudi msh ngebut Dan me-rem dg kasar.(sehg ppenumpang hampir jatuh)
 - Jadwal tidak konsisten, shg penumpang sering menumpuk di Halte Blok M. Hal ini  menyebabkan saling dorong kalau mau masuk, shg memicu keributan antar penumpang.
 - membersihkan lantai halte dipagi hari sehingga penumpamg menumpuk di satu pintu masuk
Saran:
 - Lebih ketat dlm memonitor jadwal Biusway
 - Pengawas on-board utk memonitor cara kerja pengemudi
 - Membatasi kecepatan busway (misalnya bila lbh Dr 40km/jam mesin lgsg mati/alarm menyala)
 - Jadwal membersihkan halte diatur kembali (mkn malam atau di luar jam sibuk)
Demikian permasalahan dan saran dr saya. Atas perhatian dan respon yg cepat dr Bapak dan Tim saya uapkan banyak terima Kasih.

Sumber :  "Lia Djaki" <[email dirahasiakan]>