Detail Aspirasi
Ahok Janjikan Kapal Khusus untuk Anak Sekolah di Kepulauan Seribu
JAKARTA, KOMPAS.com - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama akan menyediakan kapal khusus bagi anak-anak sekolah di Kepulauan Seribu, Jakarta Utara. Program ini dapat terlaksana akhir tahun atau awal tahun depan.
"Saya harap, di Pulau Seribu, sekolah makin ke depan makin baik dan tidak ada lagi anak yang tidak sekolah. Tahun depan kita akan sediakan kapal khusus untuk anak sekolah," kata Ahok, demikian Basuki biasa disapa, usai meresmikan Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Amiterdam, Pulau Untung Jawa, Kepulauan Seribu, Sabtu (10/10/2015).
Ahok mengaku tidak mau lagi melihat anak-anak sekolah menggunakan kapal umum. Terlebih mereka kerap naik ke atas atap kapal. Mantan Bupati Belitung Timur itu bakal berupaya agar pembayaran kepada operator dihitung seperti sistem pembayaran bus Transjakarta, yakni rupiah per kilometer.
Selain itu, Ahok juga menjanjikan kapal datang tiap jam. Jika kapal itu sudah beroperasi, Ahok pun menjanjikan para pemegang Kartu Jakarta Pintar (KJP) juga tidak perlu membayar tarif kapal.
"Kita tidak boleh menanggung risiko anak-anak naik ke atas atap kapal umum. Jadi, kalau kapal banyak, akan mendatangkan turis dari Jakarta ke sini. Jadi ibu-ibu bisa jualan, karena banyak yang datang ke sini," kata Ahok lagi.
Kompas
- 14-Dec-2017
Kartu Keluarga Belum Selesai Pembuatannya
- 28-Nov-2017
Perekaman E-KTP di Kec. Pulo Gadung
- 27-Nov-2017
E-ktp Sudah Lebih 2 Tahun Belum Selesai
- 27-Nov-2017
Rekam E-ktp Sejak 2 Tahun Belum Selesai
- 24-Nov-2017
E-ktp Belum Jadi Sejak September 2016
- 24-Nov-2017
E-ktp Belum Jadi Selama Bertahun-tahun