Aspirasi dalam Kanal Media News Online
- 06-Mar-2013
(video) Instalasi Pengolahan Air Bersih di Papanggo Terbengkalai
Sudah 4 tahun lamanya, alat Instalasi Pengolahan Air (IPA) di waduk Sunter Utara, Kelurahan Papanggo, Tanjungpriok terbengkalai. Padahal alat yang dipasang pada tahun 2007 tersebut dibuat untuk mengatasi kesulitan air bersih bagi warga sekitar dengan memberdayakan air kotor menjadi air bersih. Padahal saat ini kebutuhan warga papanggo akan air bersih masih sangat kurang. Untuk mencukupi kebutuhannya, warga pun terpaksa membeli air bersih dengan harga Rp. 10.000 per gerobak. Untuk itu warga berharap agar pihak terkait segera memperbaiki alat itu. Pantauan tim beritajakarta.com, Selasa (5/3) saat ini alat-alat penyulingan masih terpasang di sisi waduk Sunter Selatan. Kondisinya pun masih terlihat terawat hanya saja ada retakan dibagian bak penampungan. Sedangkan kerusakan terdapat pada bagian mesin pompa, sehingga tidak dapat menyedot air dari waduk.
- 06-Mar-2013
(video) 1 dari 5 Mesin Pompa di Sunter Utara Rusak
Meski sudah mengalami kerusakan sejak 1 tahun lalu, namun hingga kini 1 mesin pompa air yang berada di Rumah Pompa Sunter Utara, Tanjungpriok, Jakarta Utara belum juga diperbaiki. Akibatnya, pembuangan air dari pemukiman warga maupun dari waduk sunter Utara menuju ke laut menjadi kurang maksimal. Karena petugas operator rumah pompa hanya dapat mengoperasikan 4 buah mesin pompa saja. Dari informasi yang diterima beritajakarta.com, Senin (4/3) rusaknya mesin pompa akibat sampah yang tersangkut dibaling-baling pompa atau in veller. Berbagai jenis sampah yang menyangkut itu kemudian membuat pompa macet dan menjadi rusak. Kondisi ini tentu saja mengkhawatirkan. Terlebih, saat ini curah hujan dengan intensitas tinggi masih terus terjadi di wilayah ibu kota.
- 06-Mar-2013
(video) Tak Ada JPO di Depan Kantor Walikota Jakut
Paska dibongkarnya jembatan penyeberangan orang (JPO) yang berada di Jl Yos Sudarso, atau tepatnya di depan kantor Walikota Jakarta Utara, hingga saat ini belum ada JPO pengganti di kawasan tersebut. Alhasil, warga pejalan kaki maupun para pegawai di lingkungan pemkot Jakarta Utara merasa kesulitan saat hendak menyeberangi jalan Yos Sudarso. Kondisi ini sudah berlangsung sekitar dua bulan lalu atau sejak dibongkarnya JPO guna pembangunan Jalan Tol Nort South akses Tanjungpriok. Pantauan tim beritajakarta.com, Senin (4/3) para pejalan kaki terlihat kesulitan untuk menyeberang jalan. Terlebih jalur tersebut banyak dilintasi kendaraan berat jenis truk dan kontainer. Demi keselamatan mereka, akhirnya para pejalan kaki memilih berjalan lebih jauh untuk menyeberang di trafic light perempatan Permai.
- 06-Mar-2013
(video) Banyak Kabel di Jakarta Perlu Ditertibkan
Keberadaan kabel-kabel di Jakarta sepertinya perlu untuk ditertibkan, selain menambah kesan semrawut, banyak kabel yang tingginya sepadan dengan pohon-pohon perindang. Bahkan tak jarang patahnya batang dan dahan pohon membuat kabel turut tertarik hingga menjuntai, seperti halnya di Jl Daan Mogot Raya, Jakarta Barat. Pantauan beritajakarta.com, Senin (4/3), kabel yang kemungkinan adalah kabel telepon ini menjuntai hingga menyentuh tanah. Meski sudah berlangsung cukup lama namun belum juga ada perbaikan dari pihak-pihak terkait.
- 06-Mar-2013
(Berita Online-0603) Rusun di Cengkareng Jadi Kubangan Kerbau
CENGKARENG (Pos Kota) – Penghuni Rumah Susun Bumi Cengkareng Indah di Cengkareng Timur, Kecamatan Cengkareng, Jakarta Barat, resah.” Pasalnya kondisi rumah susun banyak yang bocor, fasilitas sangat terbatas dan lampu penerangan jalan umum (PJU) dikawasan rusun, padam dan banjir,”keluh Ketua RW.016 Cengkareng Timur, Zulbadri, kepada wartawan, Selasa .
- 05-Mar-2013
(Berita Online-0503) Akhirnya Air Kali Pakin Mengalir
JAKARTA, KOMPAS.com - Pemandangan berbeda terlihat di sepanjang Kali Pakin, Penjaringan, Jakarta Utara, Minggu (3/3/2013) sore. Puluhan warga berjejeran di sepanjang bantaran kali untuk menikmati situasi dan pemandangan yang tidak biasa di lokasi bekas lahan gusuran itu di sore hari.
- 04-Mar-2013
(video) Sejumlah Halte di Jakbar Rusak dan Tak Terawat
Sebagai fasilitas umum, halte bus seharusnya dijaga dan dirawat sebaik mungkin. Dengan begitu, para calon penumpang yang menunggu angkutan umum di halte dapat merasa aman dan nyaman. Namun kenyataannya, saat ini masih banyak ditemui halte-halte di Jakarta yang kondisinya sangat memprihatinkan. Seperti yang ada di wilayah Jakarta Barat dimana sejumlah halte bus saat ini kondisinya banyak yang rusak dan tak terawat. Pantauan beritajakarta.com, Minggu (3/3), sejumlah halte yang rusak terdapat di sepnajang Jl Daan Mogot dan Jl Alkamal, Kedoya. Di lokasi tersebut, tampak bebrapa halte bus kondisinya sangat mengenaskan karena tidak mendapat perawatan. Kerusakan terjadi di beberapa bagian halte. Mulai dari atap yang sudah berkarat dan keropos. Hingga coret-coretan dan tempelan iklan di dinding halte yang merusak pemandangan. Parahnya lagi, ada sebuah halte yang bagian atapnya sudah hilang entah ke mana.
- 04-Mar-2013
(video) Pengoperasian Pintu Air Kampung Gusti Masih Manual
Keberadaan pintu air di Jakarta memiliki peran penting dalam mengendalikan air kiriman dari Bogor. Berdasarkan cara pengoperasiannya, pintu air dibedakan menjadi 3 macam, yaitu Pintu Air Manual, Pintu Air Semi Otomatis dan Pintu Air Otomatis. Namun di Jakarta, saat ini masih banyak pintu air yang masih menggunakan cara manual. Salah satunya seperti Pintu Air Kampung Gusti, di Jl Tubagus Angke, kelurahan Wijaya Kusama, kecamatan Grogol Petamburan, Jakarta Barat. Pantauan beritajakarta.com Jumat (1/3), pintu air ini masih memerlukan tenaga manusia untuk mengatur aliran air dengan menutup dan membuka pintu air. di tempat Operator atau petugas pintu air setiap harinya harus menaikkan dan menurunkan pintu air yang bobotnya cukup berat. Dengan menggunakan cara manual, diperlukan waktu hingga 1 jam bagi petugas untuk membuka pintu air dengan ketinggian 6 meter. Kondisi ini tentu saja membuat petugas harus bekerja ekstra keras.
- 04-Mar-2013
(Berita Online-0403) Minim Trotoar Jalan Lenteng Agung Bahayakan Pejalan Kaki
JAGAKARSA (Pos Kota) – Warga Lenteng Agung, Jagakarsa, Jakarta Selatan, mengeluhkan minimnya trotoar di sepanjang Jalan Raya Lenteng Agung. Kalaupun ada, tidak semuanya aman digunakan.
- 04-Mar-2013
(Berita Online-0403) Pasien Minta JPO Dibangun
TEBET (Pos Kota)-Ratusan pasien yang berobat di Puskesmas Kecamatan Tebet maupun pengunjung kantor Kecamatan Tebet Jalan Supomo, Jakarta Selatan mendesak Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo membangun jembatan penyeberangan orang (JPO) karena rawan kecelakaan lalu lintas.