Aspirasi dalam Kanal Facebook Jakarta.go.id
- 09-Oct-2014
Facebook: Mohon Tindaklanjuti Jalan Rusak di Rawa Buaya Jakarta Barat
-
Jalan Rusak di Rawa Buaya tepatnya dari Jembatan Baru Rawa Buaya Menuju Palapa. Mohon pihak PU DKI Jakarta Dapat memperhatikannya. Terima kasih.
- 09-Oct-2014
Facebook: Pembuatan KTP Jakarta Diminta SKCK
-
selamat mlm yth bapak/ibu ditempat. nama saya agus sriyono berasal dari kab. grobogan, jawa tengah, saat ini bekerja dan mempunyai istri dijakarta. Saya ingin pindah domisili dan membuat ktp dari daerah ke jakarta, saya sudah urus surat pindah domisili dari daerah tetapi saat saya menyerahkan berkas dan lapor ke pak Rt setempat, kurang kk.. kemudian saya bertemu dengan Rw setempat dibilang kurang skck, sedangkan saat saya lihat syarat pindah domisili dan membuat ktp jakarta tidak ada kk dan skck.. dijakarta saya tinggal di kel. warakas, kec. priok, jakarta utara.. mohon jawaban dan saran, karena saya sudah effort plg ke kampung untuk urus surat pindah dan sdh tdk ada nama saya di kk kampung.. atas jawaban dan sarannya, saya ucapkan banyak terimakasih..
- 07-Oct-2014
Facebook: Proses Pembuatan Akte Kelahiran Diperlambat
-
Dear Dinas Pencatatan Sipil dan kependudukan DKI Jakarta,
Surat pengaduan dalam pembuatan Akte Kelahiran Anak yang berbelit-belit dan proses lama.
Perkenalkan Saya Ary Santoso, sekarang ini sedang mengajukan pembuatan akte kelahiran Putra 1 yang diberi nama Busran Omar Alkhalifi Santoso. Pembuatan akte kelahiran tersebut dilakukan di Kecamatan Duren Sawit. adapun kronologisnya sbb :
Tanggal 22 Sep 14, saya beserta kakak dan orang tua mengajukan pembuatan akte kelahiran anak dikecamatan duren sawit, adapun data yang sudah sy bawa kurang begitu lengkap (terutama Surat Asli Keterangan Lahir dari Rumah Sakit yang tidak kebawa).
Tanggal 23 sep 2014, kk saya melengkapi data tersebut ke kecamatan dengan membawa surat tersebut. dan kami diberi bukti semacam kupon yg dipastikan akte kelahiran jadi sebulan (23 sep 14 - 23 okt 14) bukti dilampirkan by foto.
kami sempat protes yang dikarenakan lama nya pembuatan tersebut selama sebulan! bahwa dalam peraturan Pergub No. 93 tahun 2012 tentang tata Cara Pendaftaran Penduduk Pasal 53 proses selama 5 hari. dalil mereka bahwa mekanisme sebulan sesuai peraturan. kami ingin liat peraturannya tp mereka ga kasih.
Tanggal 6 okt 14, sy dan kakak mendatangi kecamatan duren sawit ingin menanyakan Akte Kelahiran, tp jawaban petugas (sesuai tertera dalam kupon pengambilan 23 Oktober 14), kami protes dgn sesuai Pergub tersebut. petugas tidak berkutik, akhirnya mereka membuka file mengenai surat pengantar pengiriman surat ke Dinas Pencatat Sipil Jakarta Timur yg di rawamangun, ternyata Berkas Kami yang sudah masuk Tgl 23 sep 14 dikirm pada tanggal 26 sep 2014. kami marah dan menanyakan prosedur pengerjaan diKecamatan Bagaimana?? petugas akhirnya berkata "Surat akte Kelahiran sudah dicetak dan berada di SUDIN Catatan Sipil Rawamangun).
Dengan inisiatif, kami meluncur ke SUDIN tersebut, dan kami diloket dilayani petugas dengan ramah. kami bertanya kepada petugas mengenai status Akte Kelahiran Anak "Busran Omar Alkhalifi Santoso", ternyata berkas sudah dikirim kembali ke Kecamatan Duren Sawit.
Setelah dari SUDIN, kami meluncur lagi ke Kecamatan Duren Sawit, kami ingin mengkonfrontir pernyataan Para Petugas tersebut. setelah dikecamatan kami menanyakan kembali Akte Kelahiran sudah dikirim SUDIN ke kecamatan, tp dri pihak kecamatan belum menerima. dengan rasa kecewa, kami mengultimatum untuk secepatnya akte kelahiran sudah dapat diambil hari selasa/rabu (7 atau 8 Oktober 14).
Sekiranya dari Pihak Pemprov DKI dapat menindaklanjuti pengaduan Kami tersebut, Karena Kami membayar Pajak sehingga mereka menerima Gaji. Pelayanan Pembuatan Akte Kelahiran selesai dalam 5 hari, ternyata cuma isapan jempol...
Saya Merasa Kasihan dengan Warga Penduduk DKI yang program Pelayanan DKI Jakarta Timur Khususnya Kecamatan Duren Sawit dan SUDIN Catatan Sipil Jaktim yang menyepelekan PerGub DKI. Pak Ahok Merasa dibohongi.....
Jakarta, 7 Oktober 2014
Ary Santoso
- 07-Oct-2014
Facebook: Mohon Penyediaan Alat Pengangkut Sampah Di Jalan H.Salim Radio Dalam
Hallo selamat pagi pak....saya sebagai pembayar pajak ingin menanyakan apakah ada pelayanan utk mengangkut sampah di daerah perumahan pribadi, karena selama ini hal ini yg menjadi masalah di daerah kita.
Saya bertempat tinggal di daerah Radio Dalam.Kami tinggal di jalan Haji.Salim 1 no.6 Radio Dalam. RT05 RW014. Kelurahan Gandaria Utara Kecamatan Kebayoran Baru. Jakarta Selatan
Terima kasih pak
Patricia Keene
- 03-Oct-2014
Facebook: Tempat Pendaftaran dan Biaya Kursus Mengemudi Untuk Anak Putus Sekolah
Dimana Daftar kursus mengemudi untuk anak putus sekolah, gratis/berbayar?
- 03-Oct-2014
Facebook: Usul Pembayaran PBB Melalui ATM
TO : Mr AHOK ..Mohon Maaf.. Cm memberikan Masukkan aja.. seandainya saja pembayaran PBB bisa dilakukan di ATM .. maka akan mempermudah Masyarakat Untuk membayaran Pajak tersebut.. Trimakasih
- 02-Oct-2014
Facebook: Jalan Rusak di Jalan Utan Jati Rt 11/Rw 11 Jakarta Barat
- Pa ahok jln d gang rumah sy d jl:utan jati rt11/11 kel:pegadungan,kec:kalideres jakbar rusak ud 1,5tahun masih blum d perbaiki padahal ud lapor rt n rw namun blum ada gerakan perbaikan
- 02-Oct-2014
Facebook: Pengumuman Hasil Seleksi CPNS Pemprov DKI Jakarta
- maaf mau tanya Pengumuman CPNS DKI Jakarta melihatnya dimana ya??
- 02-Oct-2014
Facebook: Pengumuman Hasil Seleksi Adminstrasi CPNS
- Pengumuman hasil seleksi administrasi CPNS 2014 sudah di umumkn belum,kalau belum kapan bisa lhat pgumuman tsb.
- 02-Oct-2014
Facebook: Pengumuman Hasil Seleksi Adminstrasi CPNS Pemprov DKI Jakarta
- mohon informasi mengenai pengumuman seleksi administrasi cpns dki tahun 2014. sesuai jadwal, pengumuman akan keluar tanggal 29 september 2014 di situs bkddki.jakarta.go.id, tetapi sampai sekarang tidak ada informasi dan website sulit untuk diakses. Dimana kami bisa memperoleh informasi terkait pengumuman seleksi administrasi tersebut?terima kasih atas informasinya