Aspirasi dalam Kanal Balai Warga
- 21-May-2015
Gerobak Sampah Parkir Sembarang
mohon agar gerobak sampah tidak di parkir di trotoar dekat stasiun gondangdia.
- 19-May-2015
Jalan Berlubang Di Otista
Jalan berlubang di depan halte busway cawang otista, mohon agar segera diperbaiki, karena sangat berbahaya bagi pengguna jalan. terima kasih
- 23-Apr-2015
Pendataan Kembali Penerima Kartu Keluarga Sejahtera
Warga Rusun Jatinegara Kaum yang tidak mampu atau tidak memiliki penghasilan, saat ini masih bergantung dari bantuan keluarganya. Mohon pihak dinas sosial untuk mendata mereka yang membutuhkan kartu keluarga sejahtera(KKS). Sebelumnya pada bulan januari sudah pernah ada yang mendata akan tetapi hingga hari ini, masih tidak ada perkembangannya. terima kasih atas perhatiaannya.
- 14-Apr-2015
NIK KK Yang Tidak Terdaftar
Siang pak, saya Zaini Achmad, tolong informasinya untuk NIK KK saya 3174060501093424 tidak terdaftar secara online. Terima Kasih
- 30-Mar-2015
Kepengurusan Akte Kelahiran
Mohon info.. Apakah untuk mengurus akta kelahiran di kantor catatan sipil harus membawa kedua orang tua si ibu?
- 11-Mar-2015
Dua Tahun Lebih Belum Mendapatkan E-KTP
Mohon informasinya dimana saya bisa mengambil eKTP saya yang berdasarkan info website dukcapil sudah tercetak, tapi saya sudah berkali2 ke kelurahan meruya selatan selalu diberitahu bahwa belum ada atau belum dicetak. Sudah 2 tahun lebih sejak rekam data saya belum menerima eKTP saya. Mohon bantuannya terima kasih.
- 10-Mar-2015
Truk Muatan Barang Bekas
Jalan Galur Sari Timur di di depan SMA Negeri 22 Jakarta dijadikan tempat pemuatan barang bekas ke truk. Sering membuat macet. Hal ini pernah dilaporkan sebelumnya, namun belum ada perubahan hingga saat ini. Terima kasih
- 09-Mar-2015
Bagaimana Cara Untuk Mendapatkan Akte Baru
Saya kehilangan akte kelahiran, yang masih ada adalah fotocopynya, bagaimana caranya untuk mendapatkan ganti akte kelahiran baru, apa saja persyaratannya, terimakasih
- 04-Mar-2015
Mohon Dilakukan Pelebaran Jalan
Yth Pak Ahok dan dinas PU, tolong diperlebar jalan di depan Citos Simatupang. karena terlalu sempit. Dilebarkan 1 - 2 meter saja. mulai dari pintu masuk jalan tol sampai cilandak dalam. Semoga berguna dan mengurangi kemacetan yg luar biasa salam,
- 04-Mar-2015
NIK Tidak Terdaftar
Malam, saya sudah 3x ambil data untuk eKTP, tapi saya cek di http://kependudukancapil.jakarta.go.id/index.php NIK KTP saya kok tidak terdaftar ya? KTP saya sekarang sudah mati, 6 bulan lalu mau perpanjang disuruh nunggu eKTP aja, ini udah mau 2 tahun belom jadi jadi.. Kelurahannya saja sudah punya gedung baru, masa ektp saya belum jadi