Aspirasi dalam Kanal Media News Online

  • (Foto) Pajak Nol Persen Untuk Transportasi Massal
  •  

    Pajak Nol Persen Untuk Transportasi Massal

    Bus Trans-Jakarta melintas di sekitar Halte Harmoni, Jakarta Pusat, Rabu (13/11). Pemprov DKI Jakarta meminta kepada pemerintah pusat untuk menerapkan pajak nol persen bagi pengadaan unit transportasi massal, seperti bus sedang dan bus Transjakarta. Permohonan itu dianggap penting karena bus dinilai termasuk dalam barang mewah dan berpajak tinggi, yakni mencapai 40 persen.

  • (Foto) Bersihkan Eceng Gondok
  •  

    Bersihkan Eceng Gondok

    Warga melintasi eceng gondok yang hampir menutupi kali Edam, Tanjung Priok, Jakarta, Selasa (12/11). Menurut keterangan warga, eceng gondok yang semakin hari bertambah tinggi dan meluas dapat menyumbat saluran air dan menyebabkan banjir dikawasan tersebut.

  • (Video) Dinding Pembatas JLNT Dipenuhi Coretan
  • Belum lagi difungsikan jalan layang non tol (JLNT) Kampung Melayu-Tanah Abang sudah dipenuhi coretan. Pantauan beritajakarta.com, Senin (11/11), aksi vandalisme corat-coret dilakukan sejumlah pelajar sekolah menengah pertama (SMP). Aksi mereka semakin leluasa karena tak ada pengawasan dari petugas pengejaan proyek tersebut. Dinding pembatas JLNT dipenuhi coretan memanjang hingga kurang lebih sepanjang 2 kilometer dari arah Kampung Melayu menuju Tanah Abang.

  • (Foto) Anak-Anak di Jalanan Ibu Kota
  •  

    Anak-Anak di Jalanan Ibu Kota

    Anak-anak mengais rejeki dengan berdagang koran dan mengamen di perempatan lampu merah, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (11/11). Pesatnya pertumbuhan ekonomi tidak menjadikan Ibu Kota Jakarta sebagai tempat yang ramah terutama bagi mereka dengan golongan ekonomi menengah ke bawah. Faktanya, sebagian anak-anak di usia sekolah yang seharusnya belajar, kerap harus berjibaku mengais rejeki di jalan sekadar untuk biaya sekolah atau membantu orang tua untuk biaya hidup mereka.