Aspirasi dalam Kanal Email Jakarta.go.id
- 02-Apr-2013
Penertiban rumah tinggal
Mohon dengan sangat di selidiki dan di tindak apakah sudah sesuai peruntukan tempat hunian ini. Alamatnya jl sunan demak no 16, kel rawamangun, kecamatan pulogadung jakarta timur 13320. Terimakasih atas pehatiannya pak
Sumber : kamiluselu@yahoo.com
- 02-Apr-2013
Halte busway harmoni
Siang pak...saya selaku warga dki merasa prihatin dengan keadaan halte busway harmoni ..sebagai halte transit bisa gak haltenya di lengkapi AC supaya tidak panas... Pagi jam 7 - 9 pagi 4 - 9 malam sangat panas dan tidak sebentar antrenya.. Saya yakin ini sama dengan halte busway yang lain.. Untuk kawasan kota tua museum fatahillah keadaannya juga tak kalah kumuh panas..laik museum sejarah jakarta alangkah eloknya kalau dipasang AC dan lapangan parkir yang layak Aman .. Dikelola parkir swasta lebih baik.. Transportasi MRT bikin saja pak .. Lebih cepat lebih baik..
Sumber : "ranasuryana@yahoo.com" <ranasuryana@yahoo.com>
- 02-Apr-2013
Balapan Liar di Taman Mini meresahkan warga
Bersama ini kami selaku warga sekitar Taman Mini hendak menginformasikan kepada Bapak bahwa di sekitar jalan Taman Mini telah lama menjadi arena balapan liar malam hari yang telah mengakibatkan beberapa nyawa melayang & meresahkan warga. Kejadian terakhir tgl. 19 Maret 2013 yg membuat 2 nyawa melayang sia-sia.
http://m.merdeka.com/peristiwa/balap-liar-di-taman-mini-dua-pemuda-tewas.html
Lokasi arena di sekitar pintu masuk TMII & dimulai sekitar pk. 22-23 tiap hari. Kondisi jalanan di sekitar daerah tersebut cukup mulus serta tidak ada polisi tidur sehingga sangat tepat buat arena balapan.
Disinyalir balapan liar tersebut merupakan ajang adu performance antar bengkel-bengkel sekitar Taman Mini dan dibacking oleh aparat keamanan (tentara)
Mohon bantuan & solusi dari Bapak agar balapan liar tersebut bisa dibubarkan secara permanen.
NB: di sekitar SPBU juga sering dijadikan tempat mangkalnya wanita-wanita malam (PSK). Mohon bantuannya juga agar dapat menertibkan hal tersebut.
Atas perhatian & bantuannya kami ucapkan terima kasih.Sumber : "sonnyanthony@ymail.com" <sonnyanthony@ymail.com>
- 01-Apr-2013
Mohon dibangun shelter Busway didepan Mapolsek Ciracas
Lokasinya: didepan Minimarket Alfa Mart, disebelah Mapolsek Ciracas, Jalan Raya Bogor. Disini persisnya. Mohon disegerakan realisasinya, karena Jalan Raya Bogor dari sini ke PGC padat sekali hampir sepanjang hari. Terima kasih.
Sumber : Ga Law <galaw88@gmail.com>
- 01-Apr-2013
Renovasi PD Pasar Jaya Taman Sari yang Selalu Tertunda
Kondisi pasar tradisional yang dikelola PD Pasar Jaya tersebut saat ini sudah hampir tidak layak digunakan untuk mendukung kegiatan aktivitas para pedagang. Kebetulan ayah saya adalah pedagang sembako yang sudah berdagang kurang lebih 30 tahun di pasar tersebut. Lingkungan pasar sangat kotor dan sangat tidak sehat.., bangunan toko pasar yang sudah reyot dan hancur dimakan usia. Terlebih untuk pengusaha bangan pangan yang selalu kerepotan karena hampir seluruh sudut toko sudah menjadi sarang tikus yang dapat menyebarkan penyakit dan dapat mengkontaminasi bahan pangan yang ada di toko..
Sudah beberapa kali pihak Pasar Jaya mendatangi pedagang dan meminta uang untuk memulai proses renovasi pasar.. Namun pedagang sering dibuat kebingungan dengan tarif yang ditetapkan sering kali berubah.. tarif yang telah disepakati bisa tiba - tiba dibatalkan oleh Pasar Jaya dan dinaikan dengan alasan permintaan harga dari kontraktor.. Hingga terakhir kali beberapa pedagang diminta untuk menandatangani diatas materai, surat yang isinya menyatakan bahwa pemilik toko diwajibkan membayar DP dulu biaya renovasi, baru pasar akan direnovasi. Namun demikian banyak pemiliki toko termasuk ayah saya yang merasa enggan menandatangani karena trauma dengan kejadian - kejadian terdahulu, dimana sudah membayar tapi proses renovasi tidak kunjung dilaksanakan.Sumber : Sandy Wijaya <wijayasandysan@gmail.com>
- 01-Apr-2013
Banjir Di. Jl Martadinata dan WTC Mangga Dua
Saya ingin mensampaikan banjir yang sering terjadi di Jl. R.E. Martadinata (Ancol) dan Jl. Gunung Sahari (Depan WTC Mangga Dua)
yang dikarenakan oleh air pasang atau hujan deras, diakibatkan oleh terputusnya jalur kali ancol. Di jalur kali Ancol, telah direklamasi dan dibangun perumahan 'liar' (titik putusnya kali ada di depan Universitas Bunda Mulia. Karena air kali tidak mengalir, maka saat air pasang /hujan deras, air menguap kepermukaan jalan. Bendungan sudah dipasang, namun tidak effective.Sumber : Ken Kurniawan <ken771@gmail.com>
- 01-Apr-2013
Lampu merah mati
Mohon diperhatikan lampu merah dari jl duri selatan (jakarta barat) menuju Ketapang sudah mati sejak 3 bulan yang lalu belum diperbaiki.
Sumber : Kars <romeo6a@yahoo.com>
- 01-Apr-2013
Permasalahan yang sudah "menahun"
Saya ingin mengadukan beberapa permasalahan yang sudah "menahun", dan hampir membuat putus harapan.
1. Rusaknya jalan IndoJaya 1, panjang jalan ini hanya sekitar 1 Km - 1,5 Km. Letaknya hanya beberapa meter dari Kelurahan Papanggo.
Jalan ini membagi dua kelurahan yaitu kelurahan Papanggo dan kelurahan Sunter Metro.
Jalan ini adalah jalan penghubung tercepat warga warakas yang ingin menuju jakarta pusat dan sekitarnya,
sehingga setiap hari nya jalan ini selalu dilalui ratusan orang.
Dari info yang saya dapatkan dari warga sekitar jalan tersebut, kondisi jalan ini sudah berlangsung selama 6-7tahun, ajaib tho padahal dekat dengan Kelurahan.
Disekitar jalan tersebut banyak gudang yang masih aktif, tapi kok jalan yang cuma beberapa meter itu sdh bertahun-tahun gak pernah bagus, lalu kemana dana CSR nya?
Kalau setiap jalan tersebut banjir/tergenang air maka warga warakas harus memutar sangat jauh untuk bisa kearah Jakpus dsk.
Hal ini sangat menyulitkan kami karena lubang2nya sangat tidak mungkin untuk dilalui.
2. Rusaknya Gang Kancil, gang ini terletak di Sukapura, Tipar Cakung, Semper, Jakarta Utara. Walaupun cuma gang kecil tapi gang ini adalah gang satu2nya yang bisa dilalui para pengendara motor ketika terjadi kemacetan didaerah proyek, jalan tipar cakung.
Setiap pagi dan sore hari (jam berangkat dan pulang kerja) selalu terjadi kemacetan di proyek karena banyak angkot yang balik arah,
tapi menjadi musibah bagi ratusan pengendara motor yang ingin melewati proyek (dari arah Pulogadung ke Semper/Tg.Priok),
Maka gang Kancil inilah satu2nya jalan untuk bisa mengindari kemacetan tersebut.
Tapi sayangnya kondisi gang Kancil sungguh sangat memprihatinkan, dari tahun ke tahun tidak pernah bagus.
Itu adalah 2 pengaduan saya yang cukup kecil tapi seringkali terlewatkan atau mungkin di acuhkan oleh pihak yang berwenang.
Padahal walaupun begitu, 2 permasalahan tersebut menyangkut hajat hidup orang banyak dan produktifitas Jakarta itu sendiri.
Sumber : Hari Widadi <hariwidadi@gmail.com>
- 01-Apr-2013
Saluran Drainase Taman Surya 1, Daan Mogot Kav.100
Menyampaikan beberapa hal mengenai Saluran Drainase ( Got ) yang sangat buruk
di-lingkungan kami. Lokasi kami berdekatan dengan Indosiar. Terlampir adalah surat terbuka kepada Para RT dan RW setempat, yang kami Cc. kepada bapak. Saluran Pembuangan air ( Drainase ) ditempat kami berhubungan dengan saluran dari dan ke jalan yang lain ( perlintasan ). Jadi bilamana Hujan deras, sering Banjir. Ini sudah berlangsung sejak tahun 2002. Mengingat RT dan RW menerima Honor dari pemda, maka sewajarnya mereka melayani warganya, dengan berkoordinasi dengan warga sekitarnya, untuk mencegah terjadinya banjir, dan menngadakan pemeriksaan saluran kembali setelah Banjir. Saluran Drainase kami sudah sangat lama tidak ada pemiliharaan, dan perkembangan dari perkampungan sekitarnya sudah sangat berubah dari tahun 1983 waktu Taman Surya 1 dibangun. Setiap tahun Lurah setempat hanya mengirim edaran iuran wajib kebersihan lingkungan, tanpa ada perbaikan sama sekali. Sampah saja menumpuk. Besar harapan kami, bapak bisa meluangkan waktu sedikit menghubungi Walikota Jakarta Barat / ke-Camatan Grogol Petamburan akan hal ini, supaya ada perhatiannya.Sumber : Michael Karta <mhkarta@gmail.com>
- 01-Apr-2013
Permohonan Mobil Komputer Keliling SMK PURNAMA-1 JAKARTA
Kami Seluruh civitas Akademia SMK PURNAMA-1 JAKARTA, sangat sedih karena
masih banyak anak-anak sekolah di jakarta tidak memmiliki Pengetahuan Tentang Komputer dan Internet. Hal ini memicu gagasan dari Pihak Sekolah untuk membuat Mobil Komputer Keliling yang dapat di nikmati Anak-anak dan Siswa di Kampung2 Jakarta khususnya Jakarta Selatan.
Untuk membuat Mobil Komputer Keliling di perluka 20 Perangkat Komputer mini dan Power Supply dan juga Sebuah Mobil Kereta mini seperti yg sering kita lihat di Ragunan. Untuk Perangkat Komputer dan Pendukungnya Dapat disediakan Sekolah namun Untuk Sebuah Mobil Kereta mini kami tidak memliki kemampuan membelinya dengan kisaran harta 50-60 Juta.
Kiranya Pak Wagub dapat mencarikan Solusi untuk terwujudnya gagasan Mobil Komputer Keliling ini. Semoga dapat bermanfaat untuk Jakarta.Sumber : admin@smkpurnama1.com