Aspirasi dalam Topik Administrasi Kependudukan

  • Pertanyaan Mengenai Perpindahan Alamat dan Kartu Keluarga
  • Mohon pemberitahuan tentang tatacara ataupun persyaratan mengenai perpindahan alamat dan kartu keluarga.
    istri saya akan berpindah alamat dari jakarta barat ke jakarta pusat, dikarenakan belum lama menikah dan ingin mempunyai kartu keluarga yang terpisah.
    apa yang harus saya lakukan ?
    dokumen apa yang harus saya persiapkan ?
    berapa biaya2 yang diperlukan untuk melakukan hal tersebut diatas ?
    Sebelum dan sesudahnya saya ucapkan terima kasih
     
    Regards
    Tommy
  • Pembuatan KTP dan KK di Kelurahan Ceger
  • Mohon maaf sebelum dan sesudahnya. saya hanya ingin bertanya apakah untuk mengurus proses pembuatan KTP dan KK bagi yang mutasi makin di persulit?? saya sudah mengurus KTP dan KK hanya tinggal mengambil saja di persulit dengan ketidak hadiran petugas dengan alasan sedang ke kecamatan, sedang ke kantor pusat , sakit . apakah tidak bisa di titip ke petugas yang lain...???
    terakhir saya mengambil KTP masih belum bisa di ambil dengan alasan pak lurah tidak di tempat padahal saya sudah hampir 3 bulan mengurusnya apa selama itu pak lurah tidak di tempat? ujung ujung nya saya dimintain administrasi lagi hanya untuk mengambil KTP, Sedangkan KK belum di tanda tangani juga sama lurah jadi belum bisa di ambil sedang saya mo urus untuk pembuatan AKTA kelahiran anak saya.
    apa seperti ini kinerja pemerintah jakarta timur khususnya di Kelurahan Ceger
    Tolong apa harus dan akan terus terusan seperti ini? 
  • Balai Warga: Satu Setengah Bulan Kartu Keluarga Tidak Selesai
  • di janjikan tanggal 30 september 2013 akte sudah jadi,kenyataannya belum jadi juga,di terima oleh sdri IKA saya tanya emang prosesnya begitu lama ya,dia jawab 2 minggu pak,saya tanya lagi emang stafnya ada berapa di sini dia jawab cuma 2,saya bilangin ini berarti SDMnya perlu di ganti alias di pecat masa untuk membuat akte saja sampai 1 1/2 bulan lebih,saya harap disdukcapil memecat staf yg malas.

  • Keluhan Pelayanan Staff Kelurahan Srengseng Sawah, Jagakarsa
  • Kepada Yth,
    Pemprov DKI Jakarta
     
    Mohon maaf sebelumnya saya Laura Ritzi warga kelurahan srengseng sawah ingin mengeluhkan atas pelayanan staff di kelurahan srengseng sawah tempat saya dan suami tinggal, disini saya sebagai warga negara yang tidak tahu akan prosedur untuk pembuatan KTP baru karena sebelumnya KTP saya berdomisili di Tangerang, Banten dan KTP suami saya berdomisili di Depok, Jawa Barat sudah mengajukan persyaratan pindah dari disdukcapil setempat untuk pindah ke DKI dan persyaratan kami semuanya sudah lengkap karena kami sangat membutuhkan untuk pembuatan KTP dan Kartu Keluarga. Dan semua persyaratan kami tersebut sudah kami serahkan ke Kelurahan Srengseng Sawah dan sudah membayar uang administrasi sebesar Rp. 50.000,- dan Rp. 20.000,- tetapi sampai saat ini pengajuan pembuatan KTP dan KK saya dan suami malah dipersulit oleh staff kelurahan srengseng sawah dan malah suami saya disuruh mengurus sendiri ke SUDIN yang berada di jalan Radio 5, Kebayoran Baru dan akhirnya menurut informasi dari petugas SUDIN kenapa tidak petugas kelurahan srengseng sawah saja yang datang untuk mengurus ke SUDIN setelah itu baru disuruh kembali sama petugas SUDIN untuk ke kelurahan untuk foto langsung dan tunggu 1 s/d 2 hari jadi menurut informasi dari petugas SUDIN tersebut. Mohon bantuanya Bapak Gubernur dan Bapak Wakil Gubernur untuk bisa membantu kami agar kami segera memiliki KTP dan KK baru, dan kami sangat memohon sekali kepada Bapak Gubernur dan Bapak Wakil Gubernur untuk menegur langsung kepada semua staff yang ada di Kelurahan Srengseng Sawah agar menjadi lebih baik lagi demi kepentingan semua warga Kelurahan Srengseng Sawah.
    Atas perhatian dan kerjasamanya saya ucapkan terima kasih.
    Salam,
     
    Laura Ritzi dan Soni Irianto
  • Balai Warga: Dokumen Kependudukan
  • Selamat pagi, Saya mau tanya Syarat & Tarif : 1. Perpindahan Penduduk dari depok ke jakarta? 2. Pembetulan Nama Akte Anak usia 2Thn? Karna saya sdh datang ke dinas kependudukan diusir oLeh pegawai disana karna saya tdk mengurus dng jaLur bidan! 3. Pembuatan Akte Anak Baru usia 7bulan? Karna sampai sekarang buat di bidan beLum jadi jg! 4. Pembuatan Kartu Keluarga Baru?

  • Prosedur Pembuatan KTP
  • Saya mau tanya prosedur pembuatan KTP. saat ini say tinggal bersama mertua di kelurahan Tomang dan KTP saya masih Bekasi (sudah E-KTP). saya mau mengajukan KTP dan KK baru di Tomang. saya juga sudah menanyakan berkas2 yang menjadi syarat pembuatan KTP tersebut. semua berkas2 tersebut sesuai dengan persyaratan yang ada di website jakarta.go.id. tapi nantinya saya tidak akan langsung mendapatkan E-KTP. tapi KTP model lama
    yang jadi pertanyaan, saya juga baca berita di situs KEMENDAGRI bila
     sudah menggunakan e-KTP tidak perlu lagi berkas2 tersebut. hanya lapor RT dan kelurahan setempat kemudian data di e-ktp akan diganti. 
    [link removed]
    ini mana yang benar? terima
     kasih
  • Mengurus Surat Keterangan Kematian di Kelurahan Cipete Utara Dikenakan Biaya
  • Dear Pemda DKI
    Saya Mira Melani selaku warga DKI dengan nomor KTP [No Telp dirahasiakan],
    bermaksud mengadu kepada pemda DKI atas permintaan uang dari beberapa
    orang pegawai Kelurahan Cipete Utara, Kecamatan Kebayoran Baru untuk buat
    surat keteranngan kematian suami saya Alm Didit Cahyadi. Adapun nama
    pegawai kelurahan tersebut adalah Bapak Heni Susiyanto dengan nomor
    Handphone [No Telp dirahasiakan] dan Ibu Melva dengan nomor Handphone [No Telp dirahasiakan].
     
    Mereka meminta uang jasa sebesar Rp 600.000, dengan rincian Rp250.000
    untuk lurah, Rp 350.000 untuk camat, Rp 50.000 untuk administrasi dan Rp
    50.000 untuk biaya cetak. Ketika diminta kuitansi, mereka beralasan di
    kelurahan tidak ada yang punya kuitansi.
     
    Kejadian tersebut terjadi pada tanggal 21 Agustus 2013, dan sampai
    sekarang tanggal 23 Agustus 2013, surat keteranngan kematian tersebut
    belum juga jadi. Saya masih bolak-balik ke kelurahan tersebut.
     
     
    Mohon segera di tindak pegawai-pegawai tersebut secepatnya. Saya berani
    bersaksi atas nama Allah bahwa itu semua benar, dan saya siap di panggil.
     
     
     
    Terima Kasih
     
    Mira Melani
    [No Telp dirahasiakan]
  • Pengurusan Surat Domisili Tempat Tinggal
  • saya mau bertanya terkait pengurusan surat domisili.
    saya bekerja di jakarta.
    saya ngekost dijakarta
    saya memiliki ektp bandung karena kartu keluarga saya di bandung.
     
    pagi ini saya mencoba urus surat keterangan domisli untuk keperluan ke bank
    saya menghadap RT lalu RW lalu ke kelurahan.
     
    di RT saya dikasih surat keterangan domisili lalu di cap n tanda tangan, lalu saya ke RW dan dicap lalu ditandatangan RW.
    pada saat saya ke kelurahan, kata orang kelurahan saya harus bikin KTP musiman dahulu baru bisa di cap dan tandatangan kelurahan, dan mereka meminta biaya 200 ribu untuk urus KTP musiman.
     
    yang mau saya tanyakan :
    1. apa bener seperti itu prosedurnya?
    2. apa bener biayanya sebesar itu?
    3. apa yang harus saya lakukan?
     
    terimakasih sebelumnya.
     
  • Oknum di kelurahan Lagoa
  • Kepada YTH PEMPROV DKI Jakarta,

    Assalamualaikum Wr. Wb,
    Nama saya Windya, saya ingin melaporkan tentang adanya oknum pembuatan akta kelahiran dikelurahan Lagoa, Koja, Jakarta Utara.
    Sudah banyak orang yang menjadi korban akibat kelakuan dari Suryadi (nama oknum) dengan kerugian materi dan non materi, contohnya adalah saya sendiri.
    Pada tanggal 25 Juni 2013 sesuai dengan arahan dari SUDIN Pencatatan Sipil Jakarta Utara maka saya mendatangi kelurahan Lagoa, Koja, guna mendapatkan surat PM1 sebagai syarat dalam pengurusan akta kelahiran, sesampainya saya dikelurahan saya langsung menuju loket pengurusan, disana saya bertemu dengan Suryadi yang menggunakan seragam petugas kelurahan yang kemudian bertanya kepada saya tentang tujuan saya datang ke kantor kelurahan, setelah saya menyampaikan maksud kepentingan saya kemudian yang bersangkutan meminta semua dokument - dokument saya (surat kena lahir, pengantar RT/RW, pengantar dari catatan sipil, foto kopi KK dan buku nikah) serta uang sebesar Rp. 500.000 sebagai biaya pengurusan. Suryadi menjanjikan kepada saya waktu pengurusan selama 2 minggu maka saya akan mendapatkan akta dan KK baru.
    keesokan harinya Suryadi sudah tidak bisa dihubungi, beberapa kali saya cari kekelurahan akan tetapi yang bersangkutan tidak pernah ada disana, hingga saya datang kembali pada tanggal 16 Juli 2013 tepat 2 minggu seperti yang dijanjikan, akan tetapi saya tetap tidak dapat bertemu dengan Suryadi, dan alangkah terkejutnya saya ternyata disana ada seorang bapak yang bernama wandi yang juga mengalami hal serupa dengan saya. kami berdua akhirnya memutuskan untuk bertemu dengan Ibu Lurah akan tetapi kemudian kami hanya bisa bertemu dengan Bpk. Teguh Subroto (sekretaris lurah) beliau meminta kami membuat laporan masyarakat yang katanya akan disampaikan kepada Ibu Lurah, serta sebagai jalan keluar sementara Bpk. Teguh membuatkan kami surat PM1 dan meminta kami tenang dan melanjutkan pengurusan akta sendiri (padahal hal ini tdk mungkin dikarenakan semua dokumen penting lainnya ada pada suryadi) saya merasa tidak nyaman dengan SEKKEL tersebut karena beliau terkesan menyalahkan kami dan meminta kami untuk diam.
    selidik punya selidik ternyata Suryadi sudah lama melakukan hal seperti ini dengan korban yang sudah banyak dan nominal yang cukup lumayan juga, kasus Suryadipun sudah menjadi rahasia umum dikelurahan (info dari Bpk. Sudarto petugas kelurahan serta petugas parkir) karena merasa urusan ini tidak jelas maka sore harinya saya mendatangi langsung Ibu Lilis (lurah Lagoa) untuk mengadukan langsung perihal keluhan saya ini.
    saya sudah berusaha menghubungi kelurahan guna bertanya tentang kejelasan penanganan kasus ini akan tetapi jawabannya tetap sama "Suryadi belum datang kekelurahan" (info Bpk. Teguh SEKKEL).

    Hingga hari ini saya beranikan diri untuk mengirimkan email ini, harapan saya Bpk. Jokowi dan Bpk. Ahok dapat menolong saya untuk mencari jalan keluar dari permasalahan ini, dikarenakan saya benar-benar membutuhkan dokumen - dokument tersebut untuk pembuatan akte anak saya dan sebagai salah satu persayaran yang diminta oleh sekolah.

    Atas bantuan dari Bapak - Bapak semua saya ucapkan banyak terima kasih.

    Sumber :  windya trisnawaty <[email dirahasiakan]>