- Aspirasi
- Perhubungan
Aspirasi dalam Kategori Perhubungan
- 18-Feb-2015
Kopaja S.602 Tidak Laik Masuk Jalur Busway
-
Selamat malam,
Menindaklanjuti laporan kami sebelumnya, belum ada jawaban dari dinas terkait tentang laporan sebelumnya. Saya justru menemukan ada beberapa Hal baru yang mengkhawatirkan. Ternyata saat ini karena tiket tidak terintegrasi lagi dengan dalih transjkt mengalami kerugian, jadi saat ini kopaja seolah olah dilegalisasi untuk menaik turunkan penumpang tidak di halte, di tengah jalan walaupun sedang ada di lajur busway. Perilaku ini sangat beresiko terhadap kecelakaan karena bisa saja penumpang langsung menyeberang dan dapat tersambar kendaraan besar dari lajur biasa.
Mohon dikaji kembali kebijakan ini, yang pada prinsipnya melanggar UU No.22 tahun 2009 tentang LLAJ.
Hormat saya,
NITA
[No Telp dirahasiakan]
- 18-Feb-2015
Twitter: Saran Penutupan Jalan Perlintasan KA di Permata Hijau
-
@jakartagoid Mohon perlintasan KA di Permata Hijau ditutup selama Pembuatan FlyOver. Berbahaya & bikin Macet. | @basuki_btp @RadioElshinta
- 18-Feb-2015
Twitter: Pakir Vallet di Thamrin City Memakan Separuh Jalan
-
@DKI_Dishub @basuki_btp @jakartagoid @TMCPoldaMetro tolong dong, vallet parkir di Thamrin city, ditindak, karena memakan separuh jalan raya.
- 18-Feb-2015
(Berita Online-1802) Antisipasi Terminal Bayangan, Pengelola Buat Pakta Komitmen
-
JAKARTA, KOMPAS.com — Unit Pelaksana Teknis (UPT) Terminal Bus Terpadu Pulo Gebang, Jakarta Timur, akan membuat pakta komitmen dengan operator bus agar tidak membuat terminal bayangan. Penandatangan pakta tersebut akan dilakukan saat Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama meresmikan terminal pada Maret nanti.
Tahap uji coba terminal sedang dilakukan dan mendapat respons positif dari pihak operator bus dan masyarakat sekitar. Sampai saat ini terdapat 18 PO bus yang bekerja sama dengan pihak pengelola Terminal Pulo Gebang.
Kepala Satuan Sarana dan Prasarana Terminal Pulo Gebang Baihaqi menjelaskan, upaya pembersihan terminal bayangan terus dilakukan pihak UPT. Terminal Pulo Gebang bekerja sama dengan instansi lainnya.
”Kemacetan di dalam kota juga disebabkan oleh adanya terminal bayangan,” kata Baihaqi, Selasa (17/2).
Ia menambahkan, jika di kemudian hari ada operator bus yang melanggar kesepakatan, operator bus akan dikenai sanksi sesuai dengan prosedur yang berlaku. ”Sanksi bisa berupa pemotongan trayek,” katanya.
Peresmian terminal akan dilaksanakan pada awal Maret 2015. ”Kami sedang terus berupaya mempersiapkan terminal hingga bisa beroperasi 100 persen,” ujarnya.
Terminal yang menghabiskan dana Rp 600 miliar tersebut masih terlihat sepi. Pada Selasa pagi, belum terlihat ada bus yang masuk ataupun keluar selain bus transjakarta.
Menurut Baihaqi, terminal masih sepi selain karena masih baru beroperasi, juga pembangunan jalan layang yang terhubung tol lingkar luar belum selesai. Sampai saat ini akses jalan ke terminal masih terbatas karena belum proyek jalan layang tersebut belum selesai. Pengguna jasa masih menggunakan jalan sisi timur terminal.
Sementara itu, beberapa fasilitas umum dalam gedung belum semuanya bisa dioperasikan. Seperti beberapa toilet di lantai satu yang belum bisa digunakan. Lampu lift yang padam juga mengganggu pengguna jasa terminal.
Terminal yang pembangunannya sudah rampung 100 persen ini belum bisa dioperasikan secara maksimal lantaran belum banyak pengunjung yang datang. Beberapa ruangan kantor pun masih terkunci dan belum terpakai.
- 18-Feb-2015
Twitter: Mohon Penertiban Pak Ogah di Jalan Tambak Jakarta Timur
-
@jakartagoid @TMCPoldaMetro tolong juga menertibkan pak ogah di jalan tambak di putaran menuju stasiun manggarai
- 18-Feb-2015
Twitter: Permohonan Renovasi Tempat Penyebrangan Orang
-
@DKI_Dishub @basuki_btp @TerminalDKI @jakartagoid @DALOPS_DISHUB renovasi lg dong skrg kumuh bgt TPO Kota itu.
- 18-Feb-2015
(Berita online-1802)Enam Terminal di Jakarta Direhab Total
-
Enam terminal tahun 2015 ini direhab total oleh Pemerintah Provinsi DKI. Hal tersebut untuk menyediakan terminal yang aman dan nyaman bagi calon penumpang.
Keenam terminal tersebut Terminal Pulogadung, Kampung Rambutan, Kalideres, Tanjung Priok, Grogol dan Senen.
Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaya Purnama (Ahok) mengatakan, model terminal sudah harus diubah. Terminal yang akan direhab total dibuat moderen.” Modelnya seperti Terminal Manggarai,”katanya kemarin.
- 17-Feb-2015
Calo Tiket di Terminal Pulo Gadung Sangat Meresahkan
-
Dengan Hormat Pak Gubernur DKI pak Basuki T Purnama ,
Sehubungan dengan email ini sya warga DKI Jakarta ingin melaporkan rasa tidak nyaman sya saat ingin ke luar kota memakai jasa bus di terminal pulo gadung (kamis,21 januari 2015) di karenakan banyak nya caLo yg memaksa kami untuk beli tiket dengan harga yg tidak wajar. Mohon di tindak tegas pak serta aparat dishub yg bekerja di terminal tsb seolah olah menutup mata krn calo2 tsb jumlah nya mengikuti sya 3 orang dan salah 1 calo memegang kuat tangan saya agar sya tdk kabur dan yg lain nya terus memaksa sya membeli tiket bis patas dengan harga 225.000 sedangkan bis yg sya mau adalah bis kelas executive yg biasa sya beli dgn harga 190.000 rupiah,singkat cerita sya bisa lolos dr cengkraman para calo tsb krn adu mulut sampai akhirnya naik ojek ke terminal rawamangun pun sya msh di teriakin kalimat cemooh (kon***) oleh calo tsb. Mohon dengan sangat untuk di tindak pak karena dengan ada nya banyak calo di terminal pulo gadung membuat sya merasa tidak nyaman bahkan mungkin para calon penumpang lain nya.
Terima kasih .
Salam sejahtera.
Cipto.
- 17-Feb-2015
Lampu PJU Di Kebun Sayur Gg. Mas Rt. 014/07 Kebon Melati Padam
- Dengan hormat,Bersama ini saya :Nama : ibu Rusni AminAlamat : Kebun Sayur Gg. Mas No. 17. RT 014 RW 07, Kelurahan Kebon Melati, Kecamatan Tanah Abang. Jakarta Pusat 10230Telp : [No Telp dirahasiakan]Menyampaikan keluhan mengenai :Lampu Jalan : penerangan jalan/lampu jalan di gang kami mati sejak beberapa bulan yang lalu. Kami sudah mencoba menghubungi ke nomer : [No Telp dirahasiakan], [No Telp dirahasiakan], [No Telp dirahasiakan], namun tidak ada satupun yang menjawab.
- 17-Feb-2015
Klipping Media : Perhatikan Parkir Liar
-
Kepada Yth. Pemprov DKI Jakarta,
Bapak Walikota Jakarta Timur yang terhormat, Tolong pak Perumahan Taman Pulo Indahdiperhatikan, karena banyak sekali parkir liar yang mengganggu banyak oli berserakan di jalan. Terima Kasih.